Gunakan fitur Bookmark untuk menyimpan bacaanmu di lain waktu Info!

Makna Sebenarnya di Balik Lagu Renjana dari Daramuda (Danilla Riyadi)


Arti Lagu Danilla Renjana - Lagu Renjana sebenarnya menceritakan tentang kecintaan si penulis lagu (Danilla) kepada alam, yang penuh dengan keindahan dan romantisan. Namun bisa juga kita artikan sebagai "percintaan antar manusia", yang menceritakan tentang kekaguman kepada seseorang yang dicintai. Maka dari itu, untuk... untuk info lebih lengkapnya, silakan simak hingga akhir ya!

Lagu Daramuda (Danilla) berjudul Renjana dirilis pada tanggal 6 Desember tahun 2017. Katanya, lagu Renjana ini dibuat khusus untuk DARAMUDA (Kompilasi Tiga Perempuan), yakni sebuah proyek yang digawangi oleh Rara Sekar, Danilla Riyadi, dan Sandrayati Fay. Walaupun grup Daramuda ini sudah bubar (selesai) pada tanggal 9 April tahun 2020, namun lagu-lagunya masih sering diputar oleh para warganet.

Mungkin kamu sudah sangat penasaran dan segera ingin tau lagu Daramuda (Danilla Riyadi) yang berjudul Renjana ini sebenarnya menceritakan tentang apa? Tak perlu risau, karena pada kesempatan kali ini anaksenja.com akan menemanimu membedah makna di balik lirik lagu Renjana. Tanpa berlama-lama lagi, mari kita mulai pembahasannya dari bait pertama!


Analisis Lirik Lagu Renjana dari Danilla Riyadi

Petang tenang
Dibalut asmara semseta

Pada bagian pertama ini, menjelaskan tentang latar waktu. Menurut KBBI, petang berarti waktu setelah tengah hari, kira-kira pukul tiga sampai matahari terbenam. Yah, bisa di bilang sore lah. Sore adalah waktu romantis selain malam untuk bermesraan (tidak selalu negatif loh).

Di sini menceritakan tentang satu pasangan manusia yang sedang berduaan menikmati sebuah sore, bisa dikatakan senja mungkin. Karena penyanyinya wanita, jadi pada bagian ini mimin membayangkan sepasang kekasih yang sedang berada di sebuah tempat, dan si wanita dari pasangan ini sedang tiduran di paha pasangannya. Dua makhluk ini saling kasmaran, seperti merasa dunia milik berdua mungkin, hihihi...


Jangan hilang
Jangan sudahi kencan kita

Jangan hilang memiliki makna ingin memiliki sepenuhnya. Tak rela melepas sebuah hilang untuk menjauhinya. Malah makin berat kata-katanya, haha. Begini maksudnya, mereka tidak ingin kehilangan waktu bersama. Tidak ingin melepas sebuah kebersamaan yang sedang terjadi di antara mereka. Mungkin, ini bisa di rasakan dengan maksimal oleh pasangan yang LDR. Jarang ketemu, ketemu sekali gak ingin pergi lagi.

Mengapa diri mendayu

Mendayu berarti berbunyi sayup-sayup. Sayup berarti hampir cukup, atau kurang sedikit cukup, berarti belum cukup kan? Pada saat ini salah satu pasangan merasakan bahwa dirinya belum merasakan puncak dari kerinduannya, masih ada yang mengganjal di lubuk hatinya, entah apapun itu.


Suaramu
Mengawang-awang

Suara dari pasangannya masuk ke benaknya dan tidak akan pergi begitu saja, pertemuan kala itu sangat mengena dan sulit di lupakan. Mimin membayangkan, si pria melakukan hal yang sangat romantis untuk wanitanya dipertemuan kali ini. Mungkin dengan menyanyikan sebuah lagu romantis, atau membacakan puisi yang sangat amat romantis.

Saat mataku terpejam
Engkau merayu..

Melanjutkan bayangan mimin yang tadi dan penjelasan pada bait sebelum ini, di sini mimin membayangkan saat si wanita tiduran terpejam menikmati kebersamaan di paha si pria, beberapa puisi atau gombalan bertubi-tubi dilontarkan oleh si pria sehingga menciptakan sebuah suasana yang sangat indah.


Ke mana lagi ku cari
Nikmat duniawi

Pada saat ini, sang wanita merasa sangat bersyukur telah menemukan pasangan yang menurutnya sangat tepat dan sangat diharapkannya. Sang wanita sangat bahagia bersama prianya.

Ini renjana
Bermekaran

Menurut KBBI, arti dari kata renjana adalah rasa hati yang kuat. Rasa hati yang tepat pada kondisi seperti ini adalah rasa cinta. Rasa cinta pada sepasang kekasih ini bermekaran seperti bunga yang sedang berada pada titik terbahagianya. Seperti yang kita tau, keindahan dari sebuah tanaman adalah ketika ia berbunga.


Di sini mimin merasa sangat bangga dengan pencipta lagu Renjana ini, siapa lagi kalau bukan Danilla Riyadi. Ia mampu memilih diksi yang sangat super untuk sebuah karya musik yang sudah jarang kita temui di musik negeri kita ini. Bahasa sastra yang seperti inilah yang mampu membuat otak kita bekerja, tidak hanya menikmati, namun juga berpikir. Karya-karya seperti inilah yang mampu membuat para pendengarnya menjadi cerdas,. Semoga musisi seperti Danilla semakin bermekaran di negeri kita ini.

Yah, ini cuma bayangan mimin kok, tidak harus sang wanita, sang pria juga bisa merasakan kebahagiaan seperti ini. Walau sebenarnya maksud yang Mbak Danilla utarakan melalui lagu ini adalah rasa cinta dan kagumnya terhadap alam. Tapi mimin dalam menganalisis lirik lagu ini memilih menggunakan sudut pandang sebuah kemesraan antara satu pasangan yang sedang kasmaran. Hehehe...

Semoga kajian makna lagu Danilla berjudul Renjana ini dapat bermanfaat untukmu. Buat kamu yang ingin menyimak lirik lagunya, tenang saja, karena anaksenja.com sudah menyediakan lirik lagu lengkapnya. Tak lupa juga beserta vidio klipnya. Selamat menyimak!


Lirik Lagu Daramuda - Renjana (Danilla Riyadi)


Untuk link download lagu Daramuda (Danilla Riyadi) - Renjana mp3, tidak perlu ya? Karena lagunya sudah bisa dinikmati secara gratis di mana-mana, seperti Youtube, Spotify, Resso, dan pemutar media online lainnya.

Mungkin kamu tidak setuju dengan apa yang sudah anaksenja.com jabarkan, karena mimin percaya pendapat serta pengetahuan setiap orang itu berbeda-beda. Maka dari itu, mimin persilakan kamu untuk megungkapkan pendapatmu di kolom komentar. Mungkin saja interpretasimu mengenai lagu Renjana ini jauh lebih baik dan dapat bermanfaat bagi yang lainnya. Mari kita bahas bersama-sama hingga menemukan makna sebenar-benarnya yang tersembunyi di balik lirik lagu Renjana dari Danilla Riyadi!

Posting Komentar

Silakan berkomentar dengan sopan. Centang Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi dari komentarmu. :)
Oops!
Sepertinya ada yang salah dengan koneksi internetmu. Harap sambungkan ke internet dan mulai menjelajah lagi.
AdBlock Detected!
Kamu menggunakan plugin "AdBlock" ya? Yuk matikan dulu fitur Ad-Blocknya dan masukkan anaksenja.com ke dalam whitelist plugin pemblokiran iklanmu!
⋯⋯⋯
Pendapatan yang kami peroleh dari iklan digunakan untuk mengelola situs web ini. Terimakasih sudah berkunjung. :)
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.