Gunakan fitur Bookmark untuk menyimpan bacaanmu di lain waktu Info!

Makna Sebenarnya di Balik Lagu Sehari Lagi - Brisia Jodie (Ost. Until Tomorrow)


Arti Lagu Brisia Jodie Sehari Lagi - Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang ingin ditemani sang pujaan hati (kekasih) lebih lama lagi, karena merasa hidupnya sudah... sudah penasaran kan pastinya? Silakan simak hingga akhir ya untuk info lebih lengkapnya!

Lagu Brisia Jodie - Sehari Lagi rilis pada tanggal 9 September tahun 2022. Lagu ini merupakan original soundtrack dari film Until Tomorrow, yang dibintangi oleh Clara Bernadeth dan Deva Mahenra. Film ini didasarkan dari kisah nyata Alan Tito, pria asal Baubau, yang ditinggal selama-lamanya oleh sang istri, Daslina Sombi, tiga jam setelah mereka menikah pada 23 Juli 2019. 

Mungkin kamu sudah sangat penasaran dan segera ingin tau lagu Brisia Jodie yang berjudul Sehari Lagi ini sebenarnya menceritakan tentang apa? Tak perlu risau, karena pada kesempatan kali ini anaksenja.com akan menemanimu membedah makna di balik lirik lagu Sehari Lagi. Tanpa berlama-lama lagi, mari kita mulai pembahasannya dari bait pertama!


Analisis Lirik Lagu Sehari Lagi dari Brisia Jodie - Sehari Lagi

Bermimpi tak bertemu lagi
Tak sanggup bayangkan sendiri
Tanpamu menjalani hari
Seharipun sangat berarti

Pada bagian awal lagu Sehari Lagi ini menceritakan tentang seseorang yang sangat mencintai pujaan hatinya, sehingga merasa waktu bertemu dengan sang pujaan adalah hal yang sangat mahal. Sehingga ia (tokoh utama di dalam lagu ini) ingin selalu dekat dengan sang kekasih.

Berjanji berdua selamanya
Apakah kita kan menyerah
Menangis karna ku tak bisa
Putar kembali waktu

Lantas teringat bahwa dulu (saat pertama menjalin hubungan) pernah berjanji bahwa akan bersama selama-lamanya. Namun yang namanya takdir selalu menajadi rahasia Tuhan, tak ada manusia yang tau, sehingga merasa sangat sedih ketika berada di saat-saat menjelang perpisahan. 


Entah perpisahan karena seusai kencan (ingin pulang ke rumah), perpisahan karena pertikaian (hendak putus atau cerai), maupun perpisahan karena merasa sudah di ujung usia. Rasanya ingin mengulang kembali semua waktu (bahagia) yang telah berlalu.

Katamu semua kan baik saja
Namun untukku
Ku tak mampu

Kata-kata memang terkadang mampu menjadi semangat bagi beberapa orang. Namun bagi orang-orang yang percaya bahwa “semua itu hanya bualan belaka!”, pasti tidak akan mempan, dan malah menjadikan diri semakin tenggelam di dalam kesedihan.


Temani sehari lagi
Karna rindu belum selesai
Bisakah sabar sebentar lagi
Karna esok tak mungkin

Pada bagian reff lagu Sehari Lagi ini berisikan sebuah permintaan yang ditujukan kepada sang kekasih, agar tidak pergi (meninggalkannya) dan selalu menemaninya karena merasa “mungkin besok kita tak bisa bertemu lagi?”.

Ia merasa bahwa kerinduannya kepada sang kekasih masih belum terluapkan secara maksimal. Masih merasa kurang waktu, karena berpikir “besok kita akan berpisah”.

Memang sih, perpisahan itu adalah hal yang sangat mengerikan (bagi sebagian orang), karena harus merelakan kebiasaan-kebiasaan dan beralih ke hal baru yang muingkin saja belum pernah dialami atau dirasakan.


Karna rindu belum selesai
Bisakah sabar sebentar lagi
Karna esok tak mungkin
Ada kamu di sini

Kesempatan memang tak pernah datang untuk yang kedua kalinya. Maka dari itu, bagi seseorang yang sangat mencintai pasti akan selalu merasa “kurang waktu”, entah itu karena disibukkan pekerjaan maupun dipisahkan oleh jarak.

Maka dari itu, mumpung kita masih dipertemukan dengan orang-orang yang menyayangi dan kita sayangi, jangan pernah menyia-nyiakan waktu walau hanya sesaat. Jangan pernah menjadi sesal di kemudian hari karena sekarang kita menyepelekan waktu. Teruslah meningkatkan kesadaran agar menjadi seseorang yang tak merugi.

Semoga kajian makna lagu Brisia Jodie berjudul Sehari Lagi ini dapat bermanfaat untukmu. Buat kamu yang ingin menyimak lirik lagunya, tenang saja, karena anaksenja.com sudah menyediakan lirik lagu lengkapnya. Tak lupa juga beserta vidio klipnya. Selamat menyimak!


Lirik Lagu Brisia Jodie - Sehari Lagi (Original Soundtrack Until Tomorrow)

Bermimpi tak bertemu lagi
Tak sanggup bayangkan sendiri
Tanpamu menjalani hari
Seharipun sangat berarti

Berjanji berdua s’lamanya
Apakah kita kan menyerah
Menangis karna ku tak bisa
Putar kembali waktu

Chorus:
Temani sehari lagi
Karna rindu belum selesai
Bisakah sabar sebentar lagi
Karna esok tak mungkin

Bridge :
Katamu semua kan baik saja
Namun untukku
Ku tak mampu

Chorus:
Temani sehari lagi
Karna rindu belum selesai
Bisakah sabar sebentar lagi
Karna esok tak mungkin

Karna rindu belum selesai
Bisakah sabar sebentar lagi
Karna esok tak mungkin
Ada kamu di sini


Musik dan Vidio Klip Brisia Jodie - Sehari Lagi (Original Soundtrack Until Tomorrow)


Untuk link download lagu Brisia Jodie - Sehari Lagi mp3, tidak perlu ya? Karena lagunya sudah bisa dinikmati secara gratis di mana-mana, seperti Youtube, Spotify, Resso, dan pemutar media online lainnya.

Mungkin kamu tidak setuju dengan apa yang sudah anaksenja.com jabarkan, karena mimin percaya pendapat serta pengetahuan setiap orang itu berbeda-beda. Maka dari itu, mimin persilakan kamu untuk megungkapkan pendapatmu di kolom komentar. Mungkin saja interpretasimu mengenai lagu Sehari Lagi ini jauh lebih baik dan dapat bermanfaat bagi yang lainnya. Mari kita bahas bersama-sama hingga menemukan makna sebenar-benarnya yang tersembunyi di balik lirik lagu Sehari Lagi dari Brisia Jodie!

Posting Komentar

Silakan berkomentar dengan sopan. Centang Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi dari komentarmu. :)
Oops!
Sepertinya ada yang salah dengan koneksi internetmu. Harap sambungkan ke internet dan mulai menjelajah lagi.
AdBlock Detected!
Kamu menggunakan plugin "AdBlock" ya? Yuk matikan dulu fitur Ad-Blocknya dan masukkan anaksenja.com ke dalam whitelist plugin pemblokiran iklanmu!
⋯⋯⋯
Pendapatan yang kami peroleh dari iklan digunakan untuk mengelola situs web ini. Terimakasih sudah berkunjung. :)
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.