Tertarik, melebar, dan menyisipkan putih gigimu
Senyummu sangat khas
Berbagai latar belakang kau tampakkan dengan merdu
Memang indah, tapi sama sekali tak menggodaku
Apa benar kau bahagia?
Apakah bahagiamu hanya sebatas itu?
Apa tak ada yang kau sembunyikan?
Jika tidak, berarti aku memang sangat mengenal kau
Baik depan maupun belakang
Luar maupun dalam
Maka dari itu aku tak percaya
Jika kau benar-benar bahagia
Namun jika iya, berarti aku sama sekali tak mengenal kau
Maaf
Aku terlalu sok tahu
Aku terlalu menghakimimu
Aku terlalu merasaimu
Dan kini aku tahu, aku salah orang
Joe Azkha, 2021