Gunakan fitur Bookmark untuk menyimpan bacaanmu di lain waktu Info!

Makna Sebenarnya di Balik Lagu Ragu dari Rizky Febian


Arti Lagu Rizky Febian Ragu - Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang perasaan cintanya diragukan oleh kekasihnya, lantas ia berusaha membuktikan cintanya demi bisa menjawab keragu-raguan kekasihnya tersebut dengan berbagai cara. Salah satunya adalah dengan mengajaknya (kekasih) untuk bersabar. Maka dari itu, untuk... untuk lebih lengkapnya, silakan simak hingga akhir ya! 

Lagu Ragu rilis pada tanggal 8 Maret tahun 2019 di kanal Youtube NET. TALENT, yang hingga sampai saat ini sudah hampir menyentuh 30 (tiga puluh) juta viewers. Namun tidak menjadi hal yang mengejutkan, karena lagu-lagu dari Bang Iky ini selalu trending dan menjadi fyp di beberapa sosial media, termasuk Instagram maupun Tiktok.

Mungkin kamu sudah sangat penasaran dan segera ingin tau lagu Rizky Febian yang berjudul Ragu ini sebenarnya menceritakan tentang apa? Tak perlu risau, karena pada kesempatan kali ini anaksenja.com akan menemanimu membedah makna di balik lirik lagu Ragu. Tanpa berlama-lama lagi, mari kita mulai pembahasannya dari bait pertama!


Analisis Lirik Lagu Ragu dari Rizky Febian

Kau bertanya dengan rasa ragu
Seberapa besar cintaku padamu
Akan selalu kujawab semua keraguanmu
Kan kubuktikan semuanya padamu

Keraguan memang bisa saja terjadi di dalam sebuah hubungan, saat kekasihnya menunjukkan sebuah ketidakjelasan sehingga menciptakan ketidaknyamanan. Namun, keraguan seperti ini biasanya hanyalah berbentuk "prasangka", yang kenyataannya entah benar atau salah. 

Pada awal lagu Ragu ini mengisahkan tentang seseorang yang sedang dicurugai pasangannya, yang meragukan cintanya. Lantas ia berusaha untuk membuktikan cintanya demi bisa menjawab rasa ragu di pikiran kekasihnya.

Tak perlu kau ragu lagi
Cukup jalani dan rasakan
Oh, oh my lady

Lantas meminta kepada sang kekasih untuk mengabaikan keraguannya, dan lebih fokus untuk menjalani hubungan dan merasakan semua yang terjadi. Keraguan mungkin akan terjawab dengan sendirinya seiring berjalannya waktu.


Cukup kau di sampingku
Sempurnakan langkahku
Tuk menyusuri waktu

Pada bagian reff lagu Ragu ini berisikan sebuah rayuan yang ditujukan kepada seorang kekasih agar mau untuk tetap menjalani hubungan bersama-sama, walau masih dilanda keraguan. Dengan adanya dia (kekasih), pasti setiap waktu akan terasa lebih bermakna dan sempurna.

Cukup kau di sampingku
Berjalan bersamaku
Pastikan kau bahagia

Kemudian berani menjamin kebahagiaan dengan syarat "tetaplah bersamaku", karena memang ia yakin bisa membahagiakan dan serius dalam hal mencintainya (kekasihnya). Keseriusan seperti ini kemungkinan dapat menjawab setiap keraguan yang muncul di benak seorang kekasih.

Kemudian setelah ini ada bagian-bagian rayuan berbahasa Inggris yang intinya sebuah ungkapan cinta, yang harapannya bisa meyakinkan sang kekasih dari keragu-raguan. 

Semoga kajian makna lagu Ragu dari Rizky Febian ini dapat bermanfaat untukmu. Buat kamu yang ingin menyimak lirik lagunya, tenang saja, karena anaksenja.com sudah menyediakan lirik lagu lengkapnya. Tak lupa juga beserta vidio klipnya. Selamat menyimak!


Lirik Lagu Rizky Febian - Ragu dengan Terjemahan Bahasa Indonesia

Kau bertanya dengan rasa ragu
Seberapa besar cintaku padamu
Akan selalu kujawab semua keraguanmu
Kan kubuktikan semuanya padamu

Tak perlu kau ragu lagi
Cukup jalani dan rasakan
Oh, oh my lady
(Oh, oh wanitaku)

Cukup kau di sampingku
Sempurnakan langkahku
Tuk menyusuri waktu

Cukup kau di sampingku
Berjalan bersamaku
Pastikan kau bahagia

Kau bertanya dengan rasa ragu
Seberapa besar cintaku padamu
Akan selalu kujawab semua keraguanmu
Kan kubuktikan semuanya padamu

Tak perlu kau ragu lagi
Cukup jalani dan rasakan
Oh, oh my lady
(Oh, oh wanitaku)


Cukup kau di sampingku
Sempurnakan langkahku
Tuk menyusuri waktu

Cukup kau di sampingku
Berjalan bersamaku
Pastikan kau bahagia

Don't you know, I love you lady
(Tidakkah kau tau, aku mencintaimu wanitaku)
Don't you know, you make me crazy
(Tidakkah kau tau, kau membuatku gila)
Oh my lady, you're my lady
(Oh wanitaku, kau wanitaku)

Don't you know, don't you know
(Tidakkah kau tahu, tidakkah kau tahu?)
You're the part of my life
(Kau adalah bagian dari hidupku)
Baby, oh my lady
(Sayang, oh wanitaku)

Cukup kau di sampingku
Sempurnakan langkahku
Tuk menyusuri waktu

Cukup kau di sampingku
Berjalan bersamaku
Pastikan kau bahagia

Baby, don't you know my lady
(Sayang, tidakkah kau tahu wanitaku)
Don't you know how much I love you
(Tidakkah kau tau betapa aku mencintaimu)

Don't you know my lady
(Tidakkah kau tahu wanitaku)
Don't you know my lady
(Tidakkah kau tahu wanitaku)
Don't you know how much I love you
(Tidakkah kau tahu wanitaku)


Musik dan Vidio Klip Rizky Febian - Ragu


Mungkin kamu tak setuju dengan apa yang anaksenja.com utarakan, karena mimin percaya pendapat serta pengetahuan setiap orang itu berbeda-beda. Maka dari itu, mimin persilakan kamu untuk megungkapkan pendapatmu di kolom komentar. Mungkin saja interpretasimu mengenai lagu Ragu ini jauh lebih baik dan dapat bermanfaat bagi yang lainnya. Mari kita bahas bersama-sama hingga menemukan makna sebenar-benarnya yang tersembunyi di balik lirik lagu Ragu dari Rizky Febian!

Posting Komentar

Silakan berkomentar dengan sopan. Centang Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi dari komentarmu. :)
Oops!
Sepertinya ada yang salah dengan koneksi internetmu. Harap sambungkan ke internet dan mulai menjelajah lagi.
AdBlock Detected!
Kamu menggunakan plugin "AdBlock" ya? Yuk matikan dulu fitur Ad-Blocknya dan masukkan anaksenja.com ke dalam whitelist plugin pemblokiran iklanmu!
⋯⋯⋯
Pendapatan yang kami peroleh dari iklan digunakan untuk mengelola situs web ini. Terimakasih sudah berkunjung. :)
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.